Hi Girls, hari ini saya mau berbagi resep masakan lagi. Ini adalah resep yang dikasih teman saya, karena dia kebetulan tahu kalau saya belajar masak ikan, hehehe. Jadi, ikan kembung saya di kulkas masih ada tersisa 2 ekor, dan dia menanyai saya mengenai bagaimana saya memasak ikan itu.
So finally dia berbagi resep dengan saya, yaitu "Resep ikan kembung bumbu kuning." By the way ini hanya penamaan aja ya, kalau kalian nemu resep yang sama dengan nama yang berbeda itu wajar aja karena saya menamakannya sesuai warnanya, hehehehe.
Jadi kalau kalian suka atau mau ngasih saran, boleh banget loh ditulis di kolom komentar. Tapi, please jangan spam komentar link.
Jadi, bahannya apa aja ya? So pasti ikan kembung dong
Bahan lainnya yang perlu disiapkan adalah sebagai berikut :
(bumbunya di blender ya)
- Bawang putih
- Bawang merah
- Cabe rawit
- Jahe (sedikit saja, optional)
- Kunyit
- Ketumbar (sedikit saja, optional)
- Asam belimbing (boleh diganti sama tomat ya)
Tahapan masaknya gimana?
Cukup simple banget, hanya 2 tahap saja: blender bumbu kemudian dimasak. Cara masaknya gimana hayo??
Masukkan ikan yang sudah dikasih jeruk nipis dan bumbu ke dalam wajan, kemudian tambahkan air secukupnya, lalu dimasak sampai kering (pastikan masak dengan api sedang, jangan terlalu besar dan jangan terlalu kecil).
Ikan kembung bumbu kuning siap disajikan. Rasanya cukup enak, cocok buat kamu anak kosan yang mau hidup hemat, hehehe.
Wah,boleh nih dicoba :)
ReplyDeleteBisa di coba resepnya, selain ikan kembung bisa gak ya
ReplyDelete